Marketing Automation adalah: Definisi, Cara Kerja, Benefit, dan Contoh

marketing automation adalah

Apa itu marketing automation? Ini merupakan salah satu penerapan AI dalam dunia bisnis. Yuk, cari tahu selengkapnya!

Dewasa ini, penggunaan AI sudah semakin meluas dan menjangkau berbagai bidang kehidupan. Termasuk di dalamnya adalah bidang bisnis. Salah satu penerapan AI dalam dunia bisnis adalah marketing automation.

Marketing automation adalah salah satu penerapan teknologi yang akan mempermudah pelaku bisnis untuk mengirimkan pesan pemasaran kepada target pasar. Jenis marketing automation pun ada bermacam-macam dan akan semakin berkembang seiring perkembangan zaman. 

Penasaran teknologi seperti apa marketing automation itu? Yuk, cari tahu penjelasan selengkapnya di artikel berikut!

Marketing Automation adalah…

Sebelum membahas lebih lanjut tentang apa itu marketing automation, mari kita cari tahu dahulu apa definisi dari istilah tersebut.

Marketing automation adalah sistem berbentuk software yang digunakan untuk menangani beragam tugas pemasaran yang bersifat rutin dan repetitif tanpa perlu dikendalikan manusia (otomatis).

Dalam bahasa Indonesia, istilah ini juga disebut sebagai otomatisasi pemasaran. 

Otomatisasi pemasaran muncul untuk menangani kebutuhan tim marketer akan sebuah sistem yang bisa membantu mereka untuk melakukan unggahan konten, mengirimkan email pemasaran, serta mengatur personalisasi penawaran produk/layanan dengan lebih mudah.

Dengan sistem ini, kegiatan pemasaran jadi bisa diotomatisasi sehingga kegiatan pemasaran bisa dilakukan dengan lebih cepat dan praktis. Alhasil, tim marketer pun bisa fokus pada kegiatan lain, misalnya seperti membuat content plan atau melakukan evaluasi kinerja konten.

Cara Kerja Marketing Automation

Bagaimana cara kerja software marketing automation? Secara simpel, marketing automation adalah dibuat sedemikian rupa agar bisa mengerjakan suatu tugas pemasaran tertentu secara otomatis. Dengan demikian, kamu sebagai tim marketer bisa melakukan kegiatan pemasaran dengan mudah. 

Beberapa contoh tugas marketing yang bisa dilakukan dengan software ini misalnya seperti membuat dan mengirimkan email marketing, mengunggah konten di media sosial secara otomatis, serta melakukan email reminder.

Tidak hanya dimanfaatkan untuk melakukan kegiatan marketing secara otomatis, software otomatisasi marketing ini juga bisa digunakan untuk melakukan personalisasi konten pemasaran agar sesuai dengan karakteristik target audiens.

Benefit Menggunakan Marketing Automation

Marketing automation adalah sebuah teknologi berbasis Artificial Intelligence berbentuk software yang digunakan dalam kegiatan pemasaran. 

Dengan menggunakan software ini, kamu bisa memperoleh berbagai manfaat. Misalnya seperti:

1. Meningkatkan efisiensi kerja

marketing-automation-adalah

Manfaat pertama yang bisa kamu dapatkan dengan adanya marketing automation adalah peningkatan efisiensi kerja. 

Software ini bisa membantumu untuk menekan biaya marketing dan mempercepat pekerjaan rutin yang bersifat repetitif seperti mengirim email marketing maupun mengunggah konten di media sosial.

Dengan menggunakan marketing automation, ini artinya tim marketing bisa melakukan kegiatan lain—misalnya seperti membuat konten, merancang content plan, maupun melakukan brainstorming untuk proyek marketing selanjutnya.

2. Memungkinkan kamu untuk mempersonalisasi kegiatan pemasaran

Selain meningkatkan efisiensi kerja, kamu juga bisa melakukan personalisasi kegiatan pemasaran. Apa yang dimaksud dengan personalisasi kegiatan pemasaran ini?

Dalam sebuah marketing campaign, tim marketing pasti memiliki target pasar yang spesifik. Maka dari itu, penting untuk memastikan konten yang dikirimkan diterima oleh audiens yang tepat. 

Sebagai contoh, perusahaanmu memiliki subscriber newsletter sebanyak 100 ribu orang. Tentunya, tidak semua orang termasuk ke dalam karakter target audiens yang dikehendaki perusahaan.

Karena alasan inilah, kamu perlu menggunakan software marketing automation. Dengan bantuan software ini, kamu bisa mengirimkan konten pemasaran yang telah dibuat ke target audiens yang sesuai.

3. Meningkatkan tingkat penjualan

Benefit otomatisasi pemasaran yang satu ini sangat berkaitan dengan benefit yang sudah disebutkan sebelumnya. Berkat adanya konten pemasaran yang dipersonalisasi, pelanggan menerima konten pemasaran yang tepat sehingga diharapkan penjualan juga akan meningkat.

4. Membangun brand-customer relationship yang baik

Dengan adanya sistem otomatisasi ini, kamu bisa menyiapkan ucapan selamat ulang tahun, happy anniversary, dsb. lalu mengirimkannya kepada pelanggan melalui email. 

Di dalam email tersebut, sisipkan juga kupon diskon maupun hadiah gratis yang bisa diklaim dengan cara tertentu.

Cara ini terbilang ampuh untuk membangun citra brand yang baik di mata pelanggan. Alhasil, kamu bisa membangun trust sehingga pelanggan akan merujuk pada produk/layanan brand-mu ketika membutuhkannya.

5. Meningkatkan keselarasan marketing dan sales

Ada hubungan yang erat antara kegiatan marketing dan sales. Dengan pemasaran yang baik, penjualan produk/layanan bisa meningkat.

Nah, dengan marketing automation, kegiatan marketing dan sales bisa dibuat semakin mudah. Jika target-target yang ingin dicapai dalam kegiatan marketing meningkat, maka sangat mungkin sales juga akan meningkat.

Read more: Wajib Tahu, Ini 9 Jenis Direct Marketing sebagai Strategi Pemasaran

Contoh Penggunaan Marketing Automation

Apa saja contoh penggunaan marketing automation yang bisa dijumpai? Berikut adalah beberapa contohnya.

1. Memberikan welcome email

Welcome email merupakan email yang kamu kirimkan kepada pelanggan yang baru saja berlangganan newsletter situs bisnismu. 

Dengan welcome email, kamu bisa menginisiasi komunikasi dan mulai membangun rapport (hubungan) yang baik dengan para subscriber newsletter.

2. Mengirimkan email marketing

marketing-automation-adalah

Mengirim email marketing untuk pelanggan dengan karakteristik demografis tertentu juga bisa dilakukan dengan menggunakan sistem marketing automation

Dengan software marketing automation, kamu bisa lebih mudah mengirimkan pesan pemasaran secara otomatis kepada orang banyak. Kamu jadi tidak perlu lagi mengatur satu per satu email yang akan dikirimkan.

3. Memberikan peringatan untuk checkout barang di keranjang

Pernah tidak, kamu mendapatkan email untuk segera checkout barang yang sudah kamu masukkan ke dalam keranjang marketplace

Ini merupakan salah satu penerapan marketing automation yang bermanfaat untuk meningkatkan penjualan produk. 

4. Pemberian reward untuk pelanggan loyal

Selain tiga hal di atas, contoh penerapan dari marketing automation adalah memberikan reward untuk pelanggan loyal. 

Sistem marketing automation bisa mencatat pembelian para pelanggan selama jangka waktu tertentu. 

Nantinya, jika pembeli tersebut sudah mencapai jumlah pembelian tertentu, sistem akan langsung mengirimkan email pemberitahuan yang menyebutkan bahwa pelanggan tersebut mendapatkan reward.

5. Tindak lanjut penjualan

Misalnya, ada satu pelanggan yang rutin membeli token listrik, pulsa, maupun membayar tagihan air melalui marketplace. Pada suatu waktu, pelanggan tersebut lupa melakukan pembayaran. 

Pada kondisi seperti ini, tim marketing bisa memanfaatkan software marketing automation untuk menindaklanjuti hal ini. Caranya adalah dengan mengirim reminder agar pelanggan tersebut melakukan pembelian dan pembayaran lagi melalui marketplace.

Tidak hanya digunakan sebagai reminder, otomatisasi pemasaran juga bisa digunakan untuk mengingatkan pelanggan untuk mereview produk yang sudah dibeli. 

Nah, itulah penjelasan mengenai marketing automation, manfaatnya, serta contoh penerapan sistem otomatisasi ini dalam bisnis. Semoga informasi ini bermanfaat, ya! 

Kalau kamu adalah seorang pelaku bisnis, menerapkan otomatisasi sebagaimana yang telah disebutkan bisa membantu meningkatkan pendapatan bisnis. Pekerjaan yang repetitif pun bisa dilakukan dengan lebih cepat sehingga kamu bisa fokus pada hal lainnya–misalnya seperti pengembangan bisnis.

Untuk urusan pembayaran, kamu bisa pakai DOKU! DOKU adalah perusahaan pionir platform pembayaran dan payment gateway di Indonesia. Dengan DOKU, kamu bisa menerima pembayaran secara online dari berbagai platform pembayaran lain. 

Kamu juga bisa menyediakan payment link agar pelanggan bisa lebih mudah melakukan pembayaran. Payment link ini nantinya bisa kamu share ke media sosial maupun aplikasi chatting. Pembayaran pun jadi lebih simpel.
Terima pembayaran lebih praktis, DOKU solusinya! Yuk daftarkan bisnis kamu di DOKU!